ASUS Bagi-Bagi 100 ZenFone untuk Pembeli Notebook ASUS dengan OS Windows 10, Mau?


[Artikel press release] Ini beneran, tidak bohong. Kamu yang sedang berniat cari notebook baru, sebaiknya memikirkan tawaran promo yang diberikan ASUS ini. Kesempatannya besar hingga bulan Februari 2018 promo ini berlaku. Berikut syarat dan ketentuannya.

Info promo ini datang lewat email kami tanggal 26 desember atau 2 hari lalu. Kami jadi ingat beberapa orang yang bertanya tentang pameran komputer di Semarang yang jadwalnya belum ada bulan ini. Nah kalau kamu baca ini, sepertinya kami rekomendasikan mencari ASUS dulu. 

Melanjutkan campaign 100% Windows, ASUS kembali menghadirkan program yang menarik bagi pengguna yang akan membeli notebook baru menjelang liburan kali ini.

Tak tanggung-tanggung, ASUS akan membagi-bagikan 100 unit ZenFone untuk pembeli notebook ASUS berbasis sistem operasi Windows 10.

Sebagai informasi, campaign 100% Windows yang dimulai pada November 2017 lalu antara ASUS dan Microsoft bertujuan untuk mewujudkan pengalaman komputasi yang lebih inovatif melalui fitur-fitur yang ada pada notebook ASUS dan Windows 10.

Dan seluruh notebook ASUS yang hadir pada bulan tersebut dan ke depan, semuanya akan disertai oleh sistem operasi Windows 10.

“Sebagai pemimpin di industri notebook di Indonesia, ASUS menghadirkan langkah inovatif dengan menyediakan Windows 10 di 100 persen notebook yang hadir di pasaran,” sebut Galip Fu, Country Marketing Manager, ASUS Indonesia.

“Saat ini, tanggapan pengguna sangat luar biasa, dan penjualan notebook yang dilengkapi Windows 10 lebih baik dari yang kita prediksi sebelumnya,” ucapnya.

10 unit ZenFone Diundi Tiap Minggu

Galip menambahkan, untuk menyambut liburan dan sekaligus mengajak pengguna agar dapat menikmati seluruh fungsi dan fitur yang ditawarkan oleh ASUS dan Windows 10, ASUS menggelar promo yang sangat menarik.

“100 unit ZenFone akan kita hadirkan bagi pengguna yang memilih untuk membeli notebook ASUS yang sudah dilengkapi sistem operasi Windows asli di dalamnya,” tambahnya.

Cara mendapatkan Zenfone

Caranya mudah. Pengguna yang membeli sepanjang durasi promo (Desember 2017 sampai Februari 2018), perlu like akun Facebook dan follow Instagram serta Twitter ASUS Indonesia.

Setelah itu, ambil foto selfie dengan notebook ASUS yang ia beli lalu upload. Pada foto yang di-upload di Facebook page ASUS Indonesia, berikan alasan mengapa pengguna memilih membeli notebook tersebut.

Setelah itu berikan hashtag #AsusIDXWindows #AsusGenuineWindows #ASUSID #LaptopbaruASUS. Jika di-upload di Instagram, tambahkan tag akun Instagram ASUS Indonesia yakni @asusid.

"Program ini akan berakhir pada 28 Februari 2018, dan setiap hari Kamis sampai 22 Februari 2018, kita akan umumkan 10 pemenang," ucap Galip.

"Untuk mengklaim hadiah, pengguna cukup mengonfirmasikan Serial Number dan faktur pembelian notebook tersebut sebagai bukti bahwa mereka melakukan pembelian pada masa promo tersebut," ucapnya.

Jadi? Ada rencana membeli notebook jelang liburan akhir tahun ini? Pilih notebook yang ada Windows 10 di dalamnya. Siapa tau Anda yang beruntung mendapatkan ASUS ZenFone 3 Max ZC553KL senilai Rp2.799.000.

Artikel terkait :
Informasi Kerjasama
Hubungi lewat email dotsemarang@gmail.com
Atau klik DI SINI untuk detail lebih lengkap

Comments

Popular posts from this blog

Sego Bancakan Pawone Simbah, Tempat Makan Baru di Kota Lama Semarang

Berapa Tarif Parkir Inap di Bandara Ahmad Yani Semarang Tahun 2022?

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Parkir di DP Mall Kini Hanya Melayani Pembayaran Non Tunai

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?